Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Top! Lima Santri MBS Ki Bagus Hadikusumo Jampang Tembus Al-Azhar Kairo

Laporan: Nazila Nur
Selasa, 27 Mei 2025 | 13:04 WIB
Lima santri MBS Ki Bagus Hadikusumo diterima di Univeritas Al Azhar Kairo, Mesir - Repro -
Lima santri MBS Ki Bagus Hadikusumo diterima di Univeritas Al Azhar Kairo, Mesir - Repro -

RAJAMEDIA.CO - Jampang, Pendidikan – Lima santri terbaik dari Muhammadiyah Boarding School (MBS) Ki Bagus Hadikusumo, Jampang Bogor resmi lolos seleksi nasional dan diterima sebagai calon mahasiswa Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir, untuk tahun akademik 2025. 
 

Mereka berhasil menyisihkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia dalam seleksi yang digelar oleh Konsorsium Pusat Bahasa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (KPB-PTKIN) di bawah naungan Kementerian Agama RI.
 

Kabar gembira itu disambut haru dan syukur oleh seluruh civitas MBS, terutama sang pengasuh, KH. Dr. Endang Mintarja, yang menyebut keberhasilan ini sebagai "buah dari istiqamah, kesungguhan, dan keberkahan ilmu yang dicari dengan adab."
 

“Ini bukan semata prestasi akademik, tetapi bukti nyata dari perjuangan panjang mereka dalam menuntut ilmu dengan kesungguhan dan keikhlasan. Mereka bukan hanya membawa nama MBS, tapi juga harapan besar umat Islam Indonesia di masa depan,” ujar Kiai Endang kepada redaksi Raja Media Network (RMN), Selasa (27/5/2025).
 

Menurutnya, keberhasilan lima santri ini tidak hanya mengangkat nama MBS Ki Bagus Hadikusumo, tetapi juga menjadi teladan bagi generasi santri lainnya tentang pentingnya kedisiplinan, kerja keras, dan keberanian bermimpi besar.
 

Santri Berdaya Saing Global
 

Program seleksi ke Universitas Al-Azhar dikenal sangat ketat. Selain kemampuan bahasa Arab yang mumpuni, peserta juga harus menguasai literatur keislaman klasik dan memiliki kesiapan akademik yang kuat. 
 

“Yang lolos adalah mereka yang tak hanya cerdas, tapi juga siap mental, spiritual, dan intelektual,” ungkap KH Endang.
 

Ia menambahkan, kelima santri yang lolos telah melewati pembinaan khusus selama bertahun-tahun, termasuk program tahfiz, pemantapan kitab kuning, serta pelatihan intensif bahasa Arab dan keislaman internasional.

Mundir MBS: KH Ahsin Abdul Wahab, KH Endang Mintarja, dan KH Nyr Achmad - Humas MBS -

 

Tiga Mundir, Satu Visi: Cetak Ulama Global
 

Muhammadiyah Boarding School Ki Bagus Hadikusumo dipimpin oleh tiga mundir (pimpinan pondok): KH Endang Mintarja, KH Nur Achmad, dan KH Ahsin Abdul Wahab. Ketiganya dikenal memiliki visi kuat dalam membina santri sebagai kader umat dan pemimpin masa depan.
 

Pengasuh utama pondok, KH Dr. Endang Mintarja, menyambut gembira kabar tersebut. Ia mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian lima santri yang menunjukkan kapasitas pesantren dalam mencetak generasi unggul berkelas dunia.
 

“Alhamdulillah, ini anugerah luar biasa. Kami mendidik mereka bukan untuk menjadi santri biasa, tapi ulama masa depan yang bisa menjawab tantangan zaman. Al-Azhar adalah panggung global untuk mereka mengembangkan diri,” ujar KH Endang.
 

Dari Jampang ke Pusat Peradaban Islam
 

Universitas Al-Azhar di Kairo merupakan salah satu pusat keilmuan Islam tertua dan paling berpengaruh di dunia. Diterimanya santri dari MBS Ki Bagus Hadikusumo menjadi sinyal kuat bahwa pesantren Muhammadiyah kini makin diperhitungkan dalam konstelasi pendidikan global.
 

“Ini adalah langkah awal. Tantangan ke depan lebih besar, tapi saya yakin mereka siap. Doakan agar mereka bisa menjadi ulama intelektual yang mencerahkan, membawa semangat Islam yang rahmatan lil ‘alamin dari Indonesia untuk dunia,” pungkas Kiai Endang.

Berikut lima santri yang lolos seleksi Al Azhar Kairo:

 

1. Muhammad Alvin Rayhan

2. Muhammad Aufa Ramadhan

3. Muhammad Ramadhani Putra

4. Yasser Fauzi Ramdhani

5. Zahra Nayla Farhanirajamedia

Komentar: