Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Tepis Bikin Poros Baru PPP-PKS-Demokrat, Mardiono: PPP Tegak Lurus Dukung Ganjar Pranowo

Laporan: Tim Redaksi
Selasa, 05 September 2023 | 14:03 WIB
Pertemuan elit DPP PDIP dan PPP di Kantor PPP di Menteng, Jakpus. (Foto: @puanmaharani_ri) Pertemuan elit DPP PDIP dan PPP di Kantor PPP di Menteng, Jakpus. (Foto: @puanmaharani_ri)
Pertemuan elit DPP PDIP dan PPP di Kantor PPP di Menteng, Jakpus. (Foto: @puanmaharani_ri) Pertemuan elit DPP PDIP dan PPP di Kantor PPP di Menteng, Jakpus. (Foto: @puanmaharani_ri)

RAJAMEDIA.CO - Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memastikan akan tetap solid untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres di Pilpres 2024 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), M Mardiono menanggapi beredar isu bahwa PPP akan melakukan manuver dengan melibatkan Partai Demokrat dan PKS.

Mardiono pun mengatkan bahwa secara prinsip, PPP tetap Istiqomah dengan keputusan konstitusi partai yang diputuskan dalam rapimnas.

"Saya sampaikan bahwa PPP itu usianya sudah 50 tahun, dan sejak didirikannya PPP selalu taat asas terhadap konstitusi partai, nah konstitusi partai itu sudah memutuskan pada rapimnas kelima di Yogyakarta bahwa PPP mengusung dan mendukung pak Ganjar Pranowo sebagai calon presiden tahun 2024,” ujar Mardiono di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat, Senin (4/9).

Menurutnya, mengikatkan diri dalam satu kerja sama politik dengan PDI Perjuangan, itu adalah keputusan dalam rapimnas dan kemudian kesepakatan itu, menyangkut juga kerjasama politik.

"Bukan hanya dengan PDI Perjuangan, tetapi juga dengan partai pendukung dan pengusung yang lainnya seperti Partai Perindo dan Partai Hanura,” ujarnya.

Hasil dari rapimnas itu, kata Mardiono, bisa saja dilakukan perubahan. Namun, untuk melakukannya, Mardiono bersama kader PPP lainnya perlu melaksanakan rapimnas kembali.

"Apakah keputusan rapimnas itu diharamkan untuk berubah? boleh, tetapi ada mekanismenya, mekanismenya apa, setidaknya ada rapimnas lagi, atau setingkat di atasnya Seperti mukernas, musyawarah kerja nasional,“ jelasnya.

Mardiono pun menegaskan bahwa pihaknya tidak akan melakukan hal tersebut dan tetap tegak lurus untuk mendukung Ganjar Pranowo.

"Sampai sekarang sih nggak ada, kalau toh nanti ada rapimnas yang lain, itu adalah dalam rangka sukses untuk pemenangan,” imbuhnya.

Sebelumnya, PDI Perjuangan bersama partai politik pendukung Ganjar Pranowo telah membentuk tim pemenangan nasional pada Senin, 4 September 2023.

Adapun ketua dari tim pemenangan nasional Ganjar Pranowo, yaitu Arsjad Rasyid dan salah satu yang dijadikan wakil dari tim tersebut adalah Jendral Purn Andika Perkasa.rajamedia

Komentar: