TB Hasanuddin: Evakuasi Warga Palestina ke Indonesia Harus Dipertimbangkan Matang

RAJAMEDIA.CO - Raja Media, Jakarta – Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin, memberikan tanggapan soal rencana Presiden Prabowo Subianto untuk mengevakuasi warga Palestina dari Gaza ke Indonesia.
Meski memberikan apresiasi, Hasanuddin mengingatkan agar langkah ini dilakukan dengan pertimbangan yang sangat matang.
“Mengevakuasi warga Palestina itu memang niat baik yang harus diapresiasi. Tapi, harus dihitung dengan sangat cermat. Jangan sampai yang dievakuasi adalah warga yang terluka dan bisa pulih, tapi setelah itu mereka tidak bisa kembali ke tanah airnya sendiri,” kata Hasanuddin, Kamis (10/4/2025).
Menurutnya, ada potensi masalah besar jika warga Palestina yang dirawat di Indonesia tidak bisa kembali ke tanah air mereka. Ini, menurutnya, bisa memperburuk situasi dan berpotensi mengarah pada penghapusan etnis oleh Israel.
“Kalau mereka tidak bisa kembali, justru ini bisa sejalan dengan upaya genosida yang dilakukan Israel. Tujuan mereka adalah merebut wilayah dan mengusir warga Palestina,” tambahnya.
Agenda Terselubung? Hasanuddin Pertanyakan Evakuasi Palestina ke Indonesia
Hasanuddin juga mempertanyakan apakah evakuasi besar-besaran ini benar-benar untuk memenuhi kebutuhan mendesak warga Palestina atau justru ada agenda terselubung dari pihak luar.
“Apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh Palestina? Apakah bantuan medis dan logistik, atau evakuasi massal seperti yang pernah diusulkan Donald Trump? Kalau itu sejalan dengan ide Trump, kita harus hati-hati, pasti ada tujuan lain di baliknya,” tegasnya.
Politikus senior ini mengingatkan agar proses evakuasi warga Palestina ke Indonesia tidak dilakukan tanpa jaminan pemulangan.
“Evakuasi ribuan orang ke Indonesia harus dipikirkan dengan matang, terutama dampak dan mekanisme pemulangannya. Kalau mereka tidak bisa kembali, sebaiknya jangan dilakukan. Biarkan mereka merdeka di tanah mereka sendiri,” katanya.
Kemerdekaan Palestina, Hak yang Tak Bisa Ditunda
Hasanuddin juga menegaskan bahwa mendukung kemerdekaan Palestina adalah amanat konstitusi Indonesia, yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945.
"Tugas kita adalah mendukung bangsa-bangsa untuk merdeka. Itu jelas dalam pembukaan UUD 1945. Jadi, dalam konteks Palestina, Indonesia wajib memberikan dukungan, termasuk bantuan kemanusiaan,” ujarnya.
Dia menambahkan, kemerdekaan Palestina adalah hak dasar yang harus diwujudkan di tanah air mereka sendiri.
“Palestina harus merdeka di tanah mereka. Kita tidak boleh membiarkan mereka terusir,” tegas Hasanuddin.
Prabowo Siap Evakuasi 1.000 Warga Gaza ke Indonesia
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan rencananya untuk mengevakuasi 1.000 warga Gaza ke Indonesia. Dalam keterangan pers di Pangkalan TNI AU, Jakarta, Rabu (9/4/2025), Prabowo menyatakan kesiapan untuk mengevakuasi mereka yang terluka, trauma, hingga anak-anak yatim piatu.
“Kami siap mengevakuasi mereka yang membutuhkan, mereka yang terluka atau trauma. Jika pemerintah Palestina dan pihak-pihak terkait ingin mengevakuasi mereka ke Indonesia, kami siap membantu,” ungkap Prabowo. Ia juga berencana berdiskusi dengan lima negara Timur Tengah untuk membahas langkah tersebut lebih lanjut.
Opini | 3 hari yang lalu
Nasional | 4 hari yang lalu
Politik | 5 hari yang lalu
Ekbis | 5 hari yang lalu
Ekbis | 3 hari yang lalu
Ekbis | 4 hari yang lalu
Olahraga | 5 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Daerah | 3 hari yang lalu