PDIP Pastikan Effendi Tak Ada Niat Buruk Dengan TNI
Raja Media (RM), Keamanan - Anggota DPR RI Effendi Simbolon tidak memiliki niat yang buruk terhadap institusi TNI terkait ucapan 'Gerombolan' saat Rapat Kerja (Raker) bersama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa pada 5 September 2022.
Demikian disampaikan Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Utut Adianto di Gedung DPR RI (14/9).
"Pak Effendi saya pastikan tidak punya niat yang tidak baik, beliau putranya TNI AD almarhum bapaknya beliau Letnan Lolonel bapak Mangindar Simbolon.Dari sini kami paham beliau konteksnya sesungguhnya menguatkan TNI," ujar Utut saat konferensi pers dampingi Effendi Simbolon.
Menurutnya, sebagai manusia biasa, terkadang salah ucap atau perkataan yang kurang pas saat beragumentasi dalam rapat-rapat di DPR.
"Memang dalam perjalanan kita selalu di dalam ruangan itu ada kepeleset kata atau diksi yang tidak pas, kita paham diksi ini bisa dampaknya luas. Mudah-mudahan setelah pak Effendi menjelaskan kita semua segera adem lagi," tuturnya.
Utut berharap, bangsa ini tidak mudah terprovokasi dengan hal-hal yang bisa berakibat rusaknya persatuan. Apalagi fungsi TNI sebagai alat pertahanan negara sangat penting.
"Jadi beliau niatannya sangat baik bahkan menurut hemat saya sangat mulia, beliau menginginkan TNI kita kuat dan bersatu, ada jiwa korsa yang kuat, antara yang pemimpin dan yang dipimpin punya sikap saling menghargai," pungkasnya.
Info Haji 4 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu
Parlemen | 6 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Opini | 3 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu
Opini | 5 hari yang lalu
Opini | 4 hari yang lalu