Puan Maharani: Capek-capek Tunggu Pemilu tapi Nggak Bebas, Yang Bener Saja!
RAJAMEDIA.CO - Jakarta - Ketua DPR Puan Maharani memimpin rapat paripurna penutupan masa sidang III DPR RI tahun 2023-2024, Selasa (6/2).
Puan mengatakan jika anggota DPR RI telah memasuki masa reses atau kembali ke daerah pemilihan (dapil).
Puan dalam rapat paripurna itu mengajak bekerja bersama untuk menegakkan Pemilu 2024 sesuai amanat konstitusi.
"Kita jaga persatuan bangsa dan negara Indonesia. kita ikut mencerdaskan kehidupan bangsa dalam Pemilu. Bagi rakyat yang terpenting dalam pemilu adalah jalan untuk menentukan hidupnya menjadi lebih sejahtera, hidup yang lebih mudah, hidup yang lebih nyaman," ujar Puan.
Puan mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi yang akan diselenggarakan pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Pemilu 2024, ungkapnya, secara signifikan menentukan nasib bangsa Indonesia selama lima mendatang.
Lebih lanjut, Puan meminta masyarakat untuk memilih Capres sesuai kata hatinya.
Puan pun membacakan pantun:
"Capek-capek tunggu pemilu tapi nggak bebas, rugi dong, yang bener saja."
"Capek-capek ke TPS dan nyoblos, tapi nggak ikut kata hatinya, rugi dong, yang benar saja."
"Marilah rakyat Indonesia gunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya untuk Indonesia yang sentosa, yang kita cintai bersama," demikian tutup Puan.
Info Haji 4 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu
Parlemen | 6 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Opini | 3 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu
Opini | 5 hari yang lalu
Opini | 4 hari yang lalu