Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Ini Video Lengkap Anies-Muhaimin Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran

Laporan: Tim Redaksi
Senin, 22 April 2024 | 22:56 WIB
Capres dan cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar mengucapkan selamat ke pasangan Prabowo - Gibran usai putusan MK. (Foto: Repro)
Capres dan cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar mengucapkan selamat ke pasangan Prabowo - Gibran usai putusan MK. (Foto: Repro)

RAJAMEDIA.CO - Politik - Pasangan capres dan cawapres Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) menyampaikan selamat bertugas kepada presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Kami sampaikan kepada Pak Prabowo dan Pak Gibran selamat menjalankan amanat konstitusi, selamat bekerja menunaikan harapan rakyat yang kini diembankan di atas pundak bapak-bapak berdua," kata Anies melalui keterangan video di akun X @aniesbaswedan, Senin malam, (22/4).

Ditanya pendapat pribadinya tentang Prabowo, Anies menjawab Prabowo merupakan seorang patriot.

"Hari ini saya terus mempercayai sebagai seorang patriot, beliau adalah seorang yang telah mengalami pendidikan modern sejak usia belia dan berasal dari keluarga intelektual yang amat terpandang," ujar Anies.

Anies meyakini Prabowo paham bahwa dalam demokrasi yang baik, penting juga menerima keberadaan oposisi sebagai partner dalam bernegara. Oposisi penting untuk menjaga keseimbangan bernegara.

"Menjaga keseimbangan dan independensi tiga cabang kekuasaan, yaitu eksekutif, legislatif, dan yudikatif," ujar Anies.

Prabowo, kata Anies, diyakini juga bakal menjamin kebebasan media sebagai pilar keempat demokrasi. Tidak kalah penting adalah menjaga kebebasan rakyat bersuara, mengungkapkan pendapat, dalam berserikat berkumpul, dan ketika sebuah proses demokrasi.

Sementara cawapres 01 Muhaimin Iskandar (Cak Imin)  juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak di jalan perubahan yang selama ini bersama pasangan capres-cawapres nomor urut 1 itu.

Ucapan terima kasih juga ditujukan kepada partai pengusung, Partai NasDem, PKS, dan PKB.

"Teman-teman timnas amin, teman-teman tim hukm nasional, seluruh teman-teman relawan, para ulama, para tokoh-tokoh agama, para pakar, dan rekan-rekan media, semua yang telah ikut berjuang bersama-sama mendukung perubahan. Mengorbankan banyak tenaga, pikiran, dan harta demi memperjuangkan aspirasi perubahan, saya ucapkan terima kasih," pungkasnya,

Sebelumnya, MK menolak gugatan sengketa pilpres yang diajukan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. MK menyatakan dalil-dalil para pemohon tidak beralasan menurut hukum.

Dengan putusan itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menetapkan Prabowo-Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024. Penetapan dilakukan di Jakarta pada Rabu (24/4).

Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD juga sudah menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran usai MK membacakan gugatan.rajamedia

Komentar: