Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Ditunggu-tunggu, Anies Baswedan Akhirnya Nyatakan Siap Nyapres, PKS Siap Dukung!

Laporan: Tim Redaksi
Jumat, 16 September 2022 | 21:48 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan siap maju jadi capres 2024/Net
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan siap maju jadi capres 2024/Net

Raja Media (RM), Pilpres - Langkah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Pilpres 2024 mulai terkuak. Anies mulai blak-blakan menyatakan siap mencalonkan diri sebagai presiden pada Pemilu 2024.

Anies mengaku siap jika ada partai yang siap meminang dirinya untuk dijadikan capres.

Ucapan Anies tersebut dimuat dalam artikel Reuters berjudul 'Popular governor of Indonesian capital 'prepared' to run for president'.

Anies awalnya bicara soal asumsi orang-orang terhadap apa yang akan dikerjakannya saat menjabat Gubernur DKI Jakarta. Kini, setelah 5 tahun menjabat, Anies meminta agar dirinya dinilai dari kenyataan dan rekam jejak.

"Saya siap mencalonkan diri sebagai presiden jika ada partai yang mencalonkan saya,” kata Anies kepada Reuters di Singapura, Kamis (15/9).

Atas sikap Anies Baswedan itu, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengaku siap mendukung figur-figur berprestasi seperti Anies Baswedan untuk ikut berkontestasi dalam pesta demokrasi.

"Bravo Mas Anies Baswedan. Dukung figur-figur berprestasi mengumumkan diri dan bersiap menuju 2024," ujar Mardani, Jumat (16/9).

Mardani mengatakan, Indonesia membutuhkan kompetisi politik yang sehat.

"Bukan isu tiga periode apalagi Presiden jadi Wapres yang memalukan dan menyakiti demokrasi," singgung Mardani Ali Sera.

Mardani menyampaikan itu merujuk pernyataan Jubir Mahkamah Konstitusi Fajar Laksono yang mengatakan tak ada larangan di konstitusi bagi presiden dua periode mencalonkan diri sebagai calon wakil presiden.

Pernyataan itu pun memantik wacana Jokowi menjadi cawapres pada Pilpres 2024.rajamedia

Komentar: