Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Cak Imin Bertemu Prabowo Subianto, PKB Gerindra Sepakat Koalisi Di Pilpres 2024!

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 19 Juni 2022 | 05:23 WIB
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sepakat untu menjalin komunikasi politik di Pilpres 2024/Ist
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sepakat untu menjalin komunikasi politik di Pilpres 2024/Ist

Raja Media (RM) - Partai Gerindra menyebut sudah ada kesepakatan dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk membangun koalisi jelang Pemilu 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat menerima kunjungan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6).

"Komunikasi antara Gerindra dan PKB intensif dan juga dengan partai-partai lain. Alhamdullilah sudah mencapai titik-titik kesepakatan," ujar Prabowo.

Prabowo mengatakan Partai Gerindra sadar akan tanggungjawab kenegaraan menjelang Pemilu 2024. Untuk itu, lanjut Prabowo, pihaknya bersama PKB sepakat untuk bersama-sama dalam Pemilu 2024.

"Secara garis besar menyatakan keinginan untuk bersama-sama menghadapi Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024," ungkap Prabowo.

Diketahui Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Pertemuan ini di rumah Prabowo, Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6) malam.

Cak Imin tiba sekitar pukul 19.20 WIB, dirinya datang dengan didampingi sejumlah elite PKB. Mendampingi Cak Imin, yakni Wakil Ketua Umum Bidang Pemenangan Pemilu Jazilul Fawaid, Sekjen Hasanuddin Wahid, Ketua Komisi X DPR RI Fraksi PKB Syaiful Huda, Anggota Komisi I DPR Taufiq Abdullah, dan Ketua DPP Lukmanul Khakim.

Silaturahmi Politik

Cak Imin sampaikan dirinya menyambangi kediaman Menteri Pertahanan tersebut guna melakukan silaturahim.

"Silaturahmi, namanya pemilu sudah tinggal setahun lagi kita silaturahmi," ujar Cak Imin sebelum memasuki rumah Prabowo, Sabtu (18/6).

Menurut Cak Imin, dirinya sudah mengatur janji untuk bertemu dengan Prabowo sebelumnya. Akan tetapi baru bisa terealisasi pada Sabtu malam kali ini.

"Janjian udah lama tapi baru bisa sekarang," tutur Cak Imin.

Terkait adanya tanda koalisi atau tujuan dari pertemuan tersebut, Cak Imin belum berani menjelaskan apapun. "Ya tidak tahu, nanti saja," tegas Cak Imin.

Cak Imin dan rombongan diterima Prabowo Subianto dan sejumlah elite Partai Gerindra antara lain Sekjen Ahmad Muzani dan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.rajamedia

Komentar: