Prabowo Subianto: Petemuan Dengan Gus Muhaimin Update Koalisi

RAJAMEDIA.CO - Politik - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan petemuan dirinya dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dalam rangka meng-update koalisi.
Prabowo menyamaikan itu saat jumpa pers di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu sore (10/4).
"Acara kita hari ini sebetulnya adalah satu pertemuan berkala, karena kita sudah sejak lama kerja sama politik, sehingga secara berkala meng-update masing-masing,” ujar Prabowo.
Menurut Prabowo, tidak ada agenda khusus dalam pertemuan dengan Muhaimin Iskandar dan jajaran elite PKB hari ini.Pertemuan dengan PKB terjadwal secara berkala.
“Jadi, acara hari ini pertemuan rutin bukan acara buka puasa bersama yang khusus, tapi kebetulan karena buka ya kita buka,” pungkas Prabowo.
Smentara, Gus Muhaimin panggilan akrab Muhaimin Iskandar merasa senang akhirnya kembali bertemu dan berdiskusi soal Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) bersama Gerindra.
Wakil Ketua DPR RI itu berharap KKIR semakin positif dalam menyongsong Pemilu 2024.
"Saya bersama temen-temen DPP PKB senang sekali bertemu kembali utk melaksanakan diskusi rutin update berbagai perkembangan. Sehingga kita mendorong koalisi KKIR ini semakin positif bagi menyambut perhelatan Pemilu 2024,” demikian tutup Gus Muhaimin.
Peristiwa | 4 hari yang lalu
Politik | 3 hari yang lalu
Dunia | 4 hari yang lalu
Nasional | 4 hari yang lalu
Peristiwa | 3 hari yang lalu
Opini | 6 hari yang lalu
Hukum | 6 hari yang lalu
Peristiwa | 4 hari yang lalu
Politik | 1 hari yang lalu