Mathla'ul Anwar: 109 Tahun Mencerdaskan Bangsa, Rp 75 Triliun Digelontorkan!

RAJAMEDIA.CO - Jakarta, 23 Februari 2025 – Mathla'ul Anwar bukan organisasi ecek-ecek! Sejak berdiri tahun 1916, lembaga pendidikan Islam ini sudah mencetak generasi unggul lewat lebih dari 1.500 sekolah di seluruh Indonesia.
Sekjen PB Mathla'ul Anwar, KH Muhammad Babay Sujawandi, menegaskan komitmen organisasi ini untuk terus berkontribusi dalam dunia pendidikan nasional.
"Kami tak sekadar mendidik, tapi juga membangun karakter generasi penerus yang berlandaskan nilai keislaman dan kebangsaan," ujar KH Babay dalam acara Pelantikan Badan Riset dan Inovasi Mathla'ul Anwar (BRIMA), Jakarta, Sabtu (22/2).

Rp 75 Triliun Lebih Sudah Dikucurkan!
Mathla'ul Anwar saat ini membina sekitar 75 ribu siswa di berbagai sekolahnya. Setiap siswa butuh biaya pendidikan sekitar Rp 1 juta per tahun. Jika ditotal, kontribusi tahunan organisasi ini mencapai Rp 75 miliar.
"Bayangkan, selama lebih dari satu abad, kontribusi Mathla'ul Anwar di dunia pendidikan sudah mencapai lebih dari Rp 75 triliun!" tegasnya.
Tapi perjuangan mereka tak hanya soal duit. Mathla'ul Anwar juga fokus membangun karakter siswa, mengombinasikan keilmuan modern, nilai Islam, dan wawasan kebangsaan.
Maju Terus, Digitalisasi Jadi Fokus!
Ke depan, Mathla'ul Anwar tak mau ketinggalan zaman. Digitalisasi pendidikan dan peningkatan kualitas guru jadi prioritas. Kurikulum berbasis teknologi dan nilai keislaman bakal diperkuat.
"Kami terus berinovasi agar pendidikan di Mathla'ul Anwar bisa semakin maju dan bermanfaat bagi bangsa," tandas KH Babay.
Dengan rekam jejak panjang dan komitmen kuat, Mathla'ul Anwar siap terus menjadi pilar penting pendidikan nasional.
Politik 5 hari yang lalu
![Presiden LIRA Andi Syafrani dengan Gubernur Lemhanas RI Tb Ace Hasan Syadzili. [Foto: Ist/RMN]](https://rajamedia.co/storage/001/2025/02/lira-kunjungi-lemhannas-bahas-pendidikan-kebangsaan-hingga-pesan-prabowo-18022025-155230.jpg)
Gaya Hidup | 6 hari yang lalu
Politik | 4 hari yang lalu
Politik | 5 hari yang lalu
Politik | 5 hari yang lalu
Kesehatan | 5 hari yang lalu
Hukum | 5 hari yang lalu
Nasional | 4 hari yang lalu
Opini | 6 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu