Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Anies Baswedan dan Rhoma Irama Bersatu untuk Pemilu Jurdil

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 21 Januari 2024 | 07:53 WIB
Share:
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat mengunjungi kediaman legenda Dangdut H. Rhoma Irama.  (Foto: Repro)
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat mengunjungi kediaman legenda Dangdut H. Rhoma Irama. (Foto: Repro)

RAJAMEDIA.CO - Jakarta - Calon Presiden nomor urut 01, Anies Baswedan mengunjungi kediaman legenda dangdut H Rhoma Irama.

Kedatangan Anies dalam rangka doa bersama di kediaman Haji Rhoma Irama  dengan tujuan mendoakan kelancaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang diharapkan berjalan dengan integritas, kejujuran, dan keadilan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2024.

Anies dalam pertemuan itu menyatakan pentingnya partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi.

Ia menekankan bahwa Pemilu 2024 harus menjadi contoh bagi generasi mendatang, di mana integritas dan kejujuran menjadi pilar utama dalam perwujudan negara demokratis.

"Semoga Pemilu ini menjadi contoh bagi generasi mendatang, dimana kejujuran dan keadilan harus dijunjung tinggi demi masyarakat adil makmur," ujar Anies.

Sementara legenda dangdut, Rhoma Irama, menegaskan bahwa musyawarah dan doa bersama merupakan langkah positif dalam mendukung pemilu yang berkualitas.

Rhoma Irama mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama menjaga proses demokrasi agar tetap berjalan dengan baik.

"Ini merupakan langkah positif untuk mendukung pemilu yang berkualitas agar demokrasi kita tetap berjalan dengan baik," ujar Rhoma.

Dlam doa bersama itu, Anies Baswedan dan Rhoma Irama berkomitmen untuk menjadi bagian dari upaya menciptakan pemilu yang bersih dan berintegritas.

Harapanya hasil dari Pemilu 2024 dapat mencerminkan keinginan dan aspirasi rakyat, serta menjaga keutuhan demokrasi di Indonesia.rajamedia

Komentar: