Timnas AMIN: Debat Berlangsung Panas Wajar Asal Tak Berlarut-larut
RAJAMEDIA.CO - Jakarta - Panas dalam debat calon presiden dan wakilnya merupakan hal wajar. Asalkan, jangan berlanjut maupun berlarut.
Demikian disampaikan Jurubicara Timnas Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) Angga Putra Fitrian di Markas AMIN Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (12/1).
"Debat kan memang harus panas karena masyarakat harus melihat siapa calon pemimpinnya, di luar debat ya kita semua teman,” ujar Angga.
Angga mengatakan, Anies dan Cak Imin selalu menjaga pertemanan dengan kubu lain di luar agenda debat.
Buktinya, kata dia, mantan Gubernur DKI Jakarta itu memberikan ucapan ulang tahun ke PDIP.
"Kalau misalnya dilihat, Pak Anies juga sempat mengucapkan selamat ulang tahun ke PDIP, ya memang harusnya seperti itu, enggak perlu ada panas-panas kan berhari-hari,” ujar Angga.
Angga menilai sikap Anies merupakan contoh kerukunan bagi masyarakat. Sebab, bisa keras dalam perdebatan, namun, tetap menjaga kerukunan.
"Para pemimpin kita lagi memperlihatkan bahwa berdebat boleh keras, bersaing boleh di pemilu, tapi, tetap teman di luar arena pilpres,” demikian tutup Angga melansir laman metrotvnews.
Info Haji 4 hari yang lalu
Parlemen | 6 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Hukum | 4 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Opini | 3 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Opini | 4 hari yang lalu
Nasional | 6 hari yang lalu
Opini | 5 hari yang lalu