Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Survei IPO: Elektabilitas PDIP Selisih Tipis dengan Gerindra, Demokrat Empat Besar

Laporan: Tim Redaksi
Jumat, 16 Juni 2023 | 21:36 WIB
Elektabilitas Parpol, hasl survei IPO. (Foto: Repro)
Elektabilitas Parpol, hasl survei IPO. (Foto: Repro)

RAJAMEDIA.CO - Jakarta - Hasil survei Indonesia Political Opinion (IPO) terkait elektabilitas partai politik (parpol) masih menempatkan PDI Perjuangan diperingkat pertama.

Walau menduduki peringkat pertama, persentasenya hanya berbeda tipis dengan Partai Gerindra yang berada di peringkat kedua.

Menurut Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah Putra, dalam hasil surveinya kali ini, elektabilitas Gerindra nyaris mendekati PDIP yang memenangi Pemilu 2019.

"PDIP dipilih 21,95 persen responden, sementara Gerindra 19,7 persen," ujar Dedi dalam rilis survei di Hotel Tamarin, Jakarta Pusat, Jumat (16/6).

Sedangkan 16 parpol peserta Pemilu 2024 lainnya, IPO mencatat tingkat elektabilitas mereka berada di bawah 10 persen.

"Seperti di urutan tiga ada Partai Golkar yang memperoleh 9,3 persen; Demokrat 9,2 persen; PKB 7,7 persen; dan Nasdem 7,5 persen," ucapnya.

Beberapa partai Parlemen lainnya, lanjut Dedi, ada PAN yang memperoleh 5,0 persen suara; PKS 4,8 persen; dan PPP 2,1 persen.

Dalam survei kali ini, IPO melibatkan 1.200 responden dari berbagai daerah di Indonesia sebagai sampel, pada medio 5 hingga 13 Juni 2023.

Metode survei yang digunakan Multistage Random Sampling dengan tingkat kepercayaan 95 persen dan margin of error 2,90 persen.rajamedia

Komentar: