Legislator Alimudin Sukses Perbaiki Jalan Gondang Kota Bekasi yang Rusak Parah
RAJAMEDIA.CO - Kota Bekasi - Anggota DPRD Kota Bekasi, Alimudin berhasil memperjuangkan pembangunan Jalan Gondang yang menghubungkan Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi.
Hal itu menjadi catatan prestasi Alimudin jelang berakhirnya masa kerja DPRD Kota Bekasi periode 2019 -2024.
Selama periode 2019-2024, Alimudin telah secara aktif mewakili aspirasi masyarakat, khususnya terkait perbaikan infrastruktur di wilayah tersebut.
Diketahui, jalan Gondang telah rusak selama bertahun-tahun. Dengan panjang lintasan sekitar 2 kilometer, Jalan Gondang menjadi salah satu titik vital bagi mobilitas penduduk, terutama sebagai jalur alternatif dari Grand Wisata menuju Setu.
Namun, kondisinya yang rusak parah menjadi kendala serius bagi aktivitas ekonomi masyarakat.
Dalam upayanya menyelesaikan masalah ini, Alimudin menggandeng aspirasi masyarakat dan memperjuangkan pembangunan jalan tersebut.
Hasilnya, berkat kerja keras dan perjuangan bersama, pembangunan Jalan Gondang berhasil direalisasikan.
Alimudin menyampaikan jika pembangunan tersebut tak lepas dari dukungan dan aspirasi masyarakat.
"Berkat dukungan aspirasi masyarakat dan upaya perjuangan kami sebagai wakil rakyat, pembangunan jalan tersebut berhasil direalisasikan," ujar Alimudin.
Jalan Gondang kini telah mengalami perubahan signifikan dari jalan yang tadinya rusak parah kini sudah layak untuk dilewati semua jenis kendaraan.
"Jalan Gondang yang tadinya rusak parah sebagai jalan alternatif masyarakat dari Grand Wisata melintas ke Setu, kini jalannya sudah di cor dengan bagus," ujar Alimudin.
Pembangunan Jalan Gondang ini menjadi bukti nyata komitmen Alimudin memperjuangkan kepentingan masyarakat sebagai bagian dari upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat Kota Bekasi.
Politik 6 hari yang lalu
Info Haji | 3 hari yang lalu
Politik | 6 hari yang lalu
Parlemen | 5 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu
Politik | 5 hari yang lalu
Olahraga | 5 hari yang lalu
Hukum | 3 hari yang lalu
Nasional | 5 hari yang lalu