Politik

Info Haji

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Otomotif

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Calon Dewan

Indeks

Ketum PSSI: Timnas Indonesia Makin Paten Dan Menjanjikan

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 25 September 2022 | 09:02 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong/Repro
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong/Repro

Raja Media (RM), Sepakbola - Usai Timnas Indonesia mengalahakan Timnas Curacao pada Fifa Matchday yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (24/9) malam.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan langsung meluapkan kegembiraan setelah wasit asal Brunei Darussalam Abdul Hakim bin Mohd Haidi meniupkan peluit panjang.

"Paten. Paten. Alhamdulillah menang. Permainan seru dan menghibur. Terima kasih semuanya,” kata Iriawan, dikutip dari laman PSSI, Minggu (25/9).

Menurut pria yang biasa disapa Iwan Bule itu, semua yang melihat penampilan timnas Indonesia layak gembira.

Kemenangan 3-2 atas Curacao dalam FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) malam ini menjadi bukti skuad Shin Tae-yong makin menjanjikan.

"Timnas makin menjanjikan, " ujar Iwan Bule

Selanjutnya, Laga FIFA Matchday kedua akan dilaksanakan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (27/9).

"Tim ini terus berkembang. Bagus. Bagus. Saya ingin timnas kembali menang di laga kedua,” tandas Iriawan.

Diberitakan sebelumnya, langkah brilian ditunjukan Timnas Indonesia dengan meraih kemenangan 3-2 atas Curacao pada Fifa Matchday yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (24/9) malam.

Timnas asuhan Shin Tae Yong bermain apik sepanjang pertandingan dengan umpan dari kaki ke kaki yang cukup menghibur.

Usai pertandingan, Shin Tae Yong membeberkan faktor kemenangan saat menghadapi Curacao. Menurutnya, Indonesia pada pertandingan ini tidak diunggulkan tapi apalagi dari sisi postur tubuh.

"Memang Curacao memiliki ranking FIFA jauh di atas kami. Secara postur tubuh mereka lebih baik dari kami," ujarShin Tae Yong Saat konferensi pers.

Indonesia memang kebobolan terlebih dahulu tapi bisa membalikkan keadaan karena haus akan kemenangan.

"Banyak hal yang susahkan tim kami sampai gol pertama tercipta lawan, tapi kami bisa balikkan skor 3-2 karena punya kehausan akan kemenangan di kandang," tambahnya.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengungkapkan kemenangan ini berkat kerja keras para pemain.

"Para pemain sangat kerja keras. Saya ucapan terima kasih banyak. Pemain bermain sangat baik," ujarnya.rajamedia

Komentar: